Cara Membuat Foto Profil Whatsapp Unik Tanpa Aplikasi – Sesuatu yang unik tentu akan terasa begitu menarik. Hal itu berlaku juga pada tutorial yang akan kami bahas pada kali ini, yaitu tentang cara membuat foto profil di whatsapp terlihat unik tanpa aplikasi tambahan atau aplikasi pendukung whatsapp.
Memang jika kita melihat di playstore, banyak sekali aplikasi andorid pendukung whatsapp yang mana dapat membuat whatsapp seolah memiliki fitur lebih dari pada normalnya. Namun jika kita kreatif, maka sebenarnya kita juga bisa membuat sesuatu yang unik tanpa adanya bantuan aplikasi pendukung.
Salah satunya yaitu membuat foto profil unik whatsapp. Hal ini memang bisa kita lakukan dengan cara yang sederhana, namun jika dipikir-pikir terkesan lumayan unik juga. Dan mungkin kamu juga tertarik untuk melakukannya di akun whatsapp milikmu. Dan berikut ini cara membuat foto profil unik whatsapp yang bisa kamu coba.
Cara Membuat Foto Profil di Whatsapp Unik Tanpa Aplikasi :
- Langkah pertama kamu buka aplikasi whatsapp yang ada di hp mu.
- Selanjutnya kamu klik pada tanda titik tiga di pojok kanan atas, dan lanjutkan dengan memilih menu setelan.
- Kemudian klik pada nama akun whatsapp, dan kemudian lakukan screenshot atau tangkapan layar. Untuk caranya mungkin berbeda-beda tiap merk smartphone, dan karena disini saya menggunakan hp vivo, maka untuk melakukan screenshot layar dengan cara tekan volume bawah dan tombol power secara bersamaan.
- Setelah itu, ganti foto profil whatsapp mu, dengan hasil foto screenshot tadi, dan disini kamu atur agar posisinya sesuai dengan yang seperti gambar dibawah ini.
- Klik selesai untuk memperbarui foto profil kamu, dan kemudian lakukan screenshot layar lagi, seperti pada langkah diatas, dan cobalah untuk menggantinya foto profilnya kembali dengan menggunakan foto hasil screenshot tadi dan pastikan atur hingga posisi foto-nya sama dengan sebelumnya, maka nantinya untuk hasil akhirnya akan terlihat seperti ini.