Membuat tulisan yang unik dan menarik di instagram, dapat dilakukan dengan berbagai cara, baik itu langsung membuatnya di aplikasi instagram-nya, ataupun membuatnya dengan cara lain seperti menggunakan aplikasi tambahan ataupun secara online melalui situs pengubah font yang bertebaran di internet.
Nah, salah satu hal yang bisa kalian coba untuk bikin tulisan yang unik di ig yaitu dengan cara membuat tulisan bergaris bawah di instagram. Jenis tulisan atau teks seperti ini tentu kita tidak dapat membuatnya langsung di instagram. Bahkan untuk di story teks di instagram saja tidak bisa, karena di story hanya terdapat beberapa jenis font yang kalian pilih, yang diantaranya yaitu klasik, modern, neon, latin, dan lain sebagainya tanpa adanya tulisan dengan font garis bawah.
Postingan Terkait :
- Cara Bikin Slide Show Keren di Instagram Story
- Cara Buat Tulisan 3D di Instagram Tanpa Aplikasi
- Cara Membuat Tulisan Berwarna Pelangi di Snapgram
Oleh karena itu, jika kalian memang menginginkan tulisan bergaris bawah pada tiap hurufnya, maka kali ini kita bagikan tutorial cara membuatnya secara mudah. Kalian bisa menggunakannya baik itu untuk digunakan sebagai caption di postingan foto kalian ataupun sebagai pesan dm juga bisa, atau bahkan digunakan pada tambahan tulisan di story dan bio di profil instagram kita.
Nah, Jadi untuk membuat tulisan garis bawah atau underline di instagram kalian tinggal ikuti saja langkah-langkah yang sudah kami tuliskan berikut ini.
- Pertama kita perlu mengunjungi situs web yaitu https://igfonts.io/.
- Setelah masuk ke situs tersebut, langsung saja untuk menuliskan kalimat atau kata-kata yang ingin diubah agar nantinya terdapat garis bawah nya, pada kolom yang tersedia.
- Sesudah itu akan langsung muncul dibagian sebelah bawahnya yaitu beberapa pilihan font unik. Nah, disini kalian tinggal cari dan pilih font yang terdapat garis bawahnya.
- Berikutnya, kalian tinggal copy paste tulisan tersebut ke instagram. Caranya kalian tinggal tekan dan tahan, kemudian pilih salin, lalu masuk ke aplikasi instagram-nya dan kalian tekan dan tahan kembali untuk mempaste atau menempelkan tulisan dengan font garis bawah tersebut.
- Selesai.
Oke, bagaimana? mudah sekali pastinya untuk cara membuat tulisan bergaris bawah di instagram. Dan selain dari pada menulis tulisan dengan garis bawah, kalian juga bisa menggunakan cara diatas untuk menulis tulisan yang keren dengan fonts yang berbeda dari biasanya. Sehingga tulisan di instagram, akan terlihat makin unik dan menarik jika dilihat orang lain. Sekian dan makasih sudah berkunjung. 🙂