Cara Mengatasi Menunggu Pesan Ini di WA By Alfan Am
Bagaimana cara mengatasi menunggu pesan ini di wa? Ketika Anda membuka chat WhatsApp, pasti ada saja orang kirim chat tapi tulisannya yaitu
“Menunggu pesan ini. Ini mungkin membutuhkan waktu beberapa saat.”
Arti tulisan tersebut menandakan bahwa sebenarnya pesan telah dikirim oleh kontak tersebut, namun masih belum sampai di kita.
Dilansir dari situs resmi whatsapp, hal tersebut bisa terjadi karena Anda atau pengguna yang sedang chat dengan Anda telah memasang ulang WhatsApp atau menggunakan versi yang lebih lama.
Wajib Tahu !! Cara Mengatasi Pengunduhan Tidak Dapat Diselesaikan Di Whatsapp
Cara Mengatasi Menunggu Pesan Ini Mungkin Membutuhkan Waktu Beberapa Saat
Apabila Anda mendapatkan pesan tersebut, tidak perlu bingung dan khawatir. Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya.
Langsung saja, berikut ini cara mengatasi wa menunggu pesan ini yang dapat Anda lakukan.
Buka Aplikasi Whatsapp
Pertama, suruh orang yang mengirim pesan tersebut untuk membuka aplikasi whatsappnya. Sebab, mungkin saja setelah ia mengirimkan pesan itu, langsung menutup aplikasi.
Untuk diketahui, salah satu alasan yang membuat hal ini harus dilakukan adalah karena kode enskripsi whatsapp milik pengirim pesan berubah. Jadi, untuk bisa menyamakan kode enskripsi, maka saat mengirim chat tidak boleh langsung ditutup.
Simak Juga : 6 Cara Mengatasi Whatsapp Menghubungkan Terus
Balas Pesan Tersebut
Cara kedua, coba balas saja pesan menunggu tersebut dengan jawaban apa saja. Tujuan hal ini dilakukan sebenarnya untuk memancing supaya pengirim chat tadi membuka aplikasi whatsappnya.
Jadi, supaya cara pertama tadi berhasil, Anda bisa menggunakan cara kedua ini untuk memaksimalkannya.
Cek Koneksi Internet
Dan cara mengatasi menunggu pesan ini di WA terakhir adalah dengan mengecek kondisi internet. Sebabnya, munculnya pesan tersebut juga bisa diakibatkan koneksi internet yang buruk.
Untuk bisa melihat dan membaca apa pesan yang dikirimkan, maka Anda wajib memastikan koneksi internet dalam keadaan bagus. Ketika menerima pesan cobalah untuk berpindah tempat supaya mendapatkan sinyal yang lebih bagus.
Itulah dia beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi munculnya pesan ‘menunggu pesan ini mungkin membutuhkan waktu beberapa saat’ ketika sedang menerima chat. Sekian dan semoga bermanfaat.
Penting Diketahui : Cara Mengatasi Pesan WA Telat Masuk