Cara Membuat Stiker Avatar Wajah Sendiri Di IG by Alfan Am
Cara membuat stiker avatar wajah sendiri di ig atau instagram dapat dilakukan langsung tanpa aplikasi tambahan. Kita bisa membuat stiker avatar di story ig dengan mudah untuk avatar perempuan dan laki-laki dengan tampilan gaya berhijab ataupun dengan kaca mata, topi dan lainnya sesuai dengan diri kita.
Fitur stiker avatar di story instagram dapat anda buat dengan cara yang mudah. Nantinya ketika stiker telah anda buat dengan menggunakan wajah kita sendiri, anda dapat memilih menggunakan ekspresi stiker yang beragam yang tersedia di fitur stiker instagram nantinya.
Karena ketika anda telah membuatnya sekali, maka akan langsung tersinkron langsung atau ditambahkan langsung pada fitur stiker avatar di instagram story android dan iPhone anda.
Wajib Tahu : Maksud Navigasi Teruskan di Story Instagram
Lalu bagaimana cara membuat stiker avatar di instagram story? Pada kesempatan kali ini sudah kami tuliskan panduan membuat stiker avatar dan cara menggunakan stiker avatar di ig secara lengkap, jadi bisa langsung anda ikuti saja pada akun instagram milik anda.
Cara Membuat Stiker Avatar Wajah Sendiri Di Instagram
- Pertama pastikan anda update / perbarui aplikasi instagram yang terinstall di hp anda ke versi terbaru di playstore ataupun app store.
- Selanjutnya jika sudah di update, anda jalankan saja lansung aplikasi instagram-nya.
- Kemudian setelah itu masuk ke fitur untuk membuat story atau status di instagram.
- Jika sudah, anda bisa tambahkan foto atau gambar dari galeri yang nantinya ingin di posting sebagai instastory.
- Sesudah dipilih untuk gambar atau foto-nya, lanjut anda buat stiker avatar wajah sendiri instagram, yaitu dengan ketuk pada ikon emot senyum di bagian menu atas instagram story, lalu pilih stiker avatar.
- Jika sudah, anda klik mulai, dan pilih salah satu stiker avatar yang muncul lalu klik personalisasikan.
- Sesudah itu, anda bisa buat stiker avatar dengan menyesuaikan wajah sendiri milik anda, seperti dengan menyesuaikan bentuk wajah, mata, telinga, baju / pakaian, tutup kepala (hijab atau kerudung, topi dan lainnya). Silahkan anda tentukan tiap step-nya.
- Jika sudah anda klik tulisan selesai di pojok kanan atas, lalu pilih simpan perubahan.
- Sesudah itu anda tunggu proses-nya sebentar lalu jika sudah klik tulisan selanjutnya.
- Setelah itu, maka anda akan diperlihatkan mengenai stiker avatar yang baru saja anda buat dengan wajah sendiri dengan berbagai gaya. Anda bisa gunakan yang diinginkan untuk menambahkan stiker avatar di instagram story anda, seperti halnya menambahkan stiker untuk story ig seperti biasa.
- Anda bisa tambahkan beberapa stiker avatar melalui ikon senyum di bagian menu atas, lalu pilih stiker avatar yang ingin ditambahkan.
- Terakhir anda bisa klik kirim, untuk mempublikasikan story dengan stiker avatar buatan anda tersebut.